Search This Blog

Thursday, August 20, 2015

Hitung Campuran Bilangan Cacah

Operasi Hitung


Dalam perhitungan campuran, melibatkan lebih dari satu kali proses perhitungan. Operasi Penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembagian terdapat dalam satu soal.
Penjumlahan setara kedudukannya dengan pengurangan
perkalian setara kedudukannya dengan pembagian.
Langkah urutan pengerjaan operasi ini adalah sebagai berikut:
  1. Kerjakan terlebih dahulu operasi yang ada di dalam kurung
  2. Operasi yang setara dikerjakan dari depan
  3. Operasi perkalian dan pembagian dikerjakan terlebih dahulu, kemudian penjumlahan dan pengurangan
  4. KU-KA-BA-TA-KU adalah cara cepat menghafal opeasi ini, yang artinya KURUNG - KALI  - BAGI  kemudian TAMBAH - KURANG. 
Contoh Soal:
  • 9 x 45 - ( 5 + 84 : 7 ) = 305 - ( 5 + 12 )                                                                                                                             =  305 - 17 = 288
Soal Latihan :
  1. 124 : 2 - 34 =
  2. ( 35 + 7) : 6 - 5
  3. 63 + ( 35 : 7) - 25 =
  4. 40 x 10 + 100 x 5 - 45 : 9 =
  5. 144 : 6 x 3 : 2 =
  6. Sebuah sekolah mendapat kiriman 64 kardus buku paket. Setiap kardus berisi 45 buku. Jika setiap kelas terdapat 36 siswa dan setiap siswa menerima buku sama banyak. Berapa buku yang diterima setiap siswa?
  7. Nisa memiliki 30 permen, dan 5 kaleng permen lagi yang belum dibuka. Setiap kaleng berisi 15 butir permen. kemudian Membagikan permennya ke 7 temannya. jika teman Nisa menerima permen yang sama banyak, berapa permen yang diterima teman nisa?
  8. Ibu memiliki 120 kantung berisi telur. Setiap kantong berisi 5 butir telur. Ibu membagikan telur tersebut ke tetangga masing-masing 10 butir. Berapa banyak tetangga yang dibagioleh ibu?

5 comments: